Pages

Monday, August 17, 2009

17 Agustus Untuk Nenek



Setiap tanggal 17 Agustus selalu meriah apalagi buat anak - anak yang ikut lomba menyambut hari kemerdekaan. Ada lomba yang diadakan di sekolah Adek Ilal pada hari sabtu dan untuk kelas Kakak Hafidz nanti pada hari Selasa, sehari setelah 17-an.

Adek Ilal mengikuti lomba makan kerupuk dan masukin paku ke dalam botol. Adek Ilal cerita lomba makan kerupuknya susah karena kerupuk digantung di tali jadi susah makannya. Untuk lomba masukin paku ke botol Adek Ilal bisa menang, begitu senang Ilal pulang berdua sama Kakak Hafidz dengan membawa hadiahnya.

Hal lain yang selalu kuingat setiap tanggal 17 Agustus adalah Ultah Ibuku. Dan rupanya ada benarnya apa yang sering dikatakan orang -orang, kita kan lebih sayang pada ibu kita setelah kita punya anak. Terima Kasih buat ibuku yang selalu menyayangiku dan mendo'akan yang terbaik untukku serta buat segala perjuangannya untuk kehidupanku.

Selamat Ulang Tahun Nenek dari cucumu disini Kakak Hafidz, Adek Ilal dan Adek Aufa yang selalu sayang sama Nenek . Semoga Nenek panjang umur dan selalu sehat.

No comments:

Post a Comment